Buah Juwet Hitam atau biasa juga disebut Jamblang, merupakan tanaman tropis yang berasal dari kawasan India Timur. Pohon juwet tinggi nya bisa mencapai 15m, bisa lebih pendek jika dilakukan pemangkasan rutin. Buah juwet atau jamblang kaya akan antosianin, yaitu antioksidan penting yang mampu menangkal radikal bebas. Buah juwet sering juga digunakan sebagai obat diabetes, disentri dan diare.