Buah Persik / Peach Nectarine merupakan famili Rosaceae yang berasal dari China yang telah dibudidayakan dengan luas di dunia. Buah ini dijuluki buah para dewa, dan nama buah 'nectarine' berasal dari kata nektar, artinya buah seperti nektar (cairan seperti madu yang diproduksi sebagian bunga tertentu) yang manis dan nikmat. Berbeda dengan buah peach pada umumnya yang memiliki kulit terlihat berbulu, peach nectarine memiliki kulit buah mulus seperti buah apel.
Rasa buah seperti peach umumnya yang renyah, manis dengan sedikit asam, sangat segar. Bisa dimakan langsung segar, biasa juga dicampurkan ke yogurt, pancake, waffle, dan jadi campuran salad buah